Partai Guram Mendua 
Pemilihan  Gubernur (Pilgub) Lampung 2 Oktober 2013 akan diikuti lima pasangan  calon gubernur dan wakil gubernur (cagub-cawagub). Rinciannya, satu  pasangan dari jalur perseorangan dan empat pasangan yang didaftarkan  gabungan partai politik (parpol).
    Dari jalur perseorangan,  yakni mantan Danrem 043/Garuda Hitam Amalsyah Tarmizi dan Ketua DPD  Partai Gerindra Lampung Gunadi Ibrahim. Pasangan ini telah mendaftarkan  diri pada Senin (24/6) dengan dukungan terverifikasi sebanyak 419.133  kartu tanda penduduk (KTP) masyarakat.
    Sedangkan dari jalur  parpol, keempatnya mendaftar pada hari terakhir kemarin. Mereka adalah  pasangan Sekprov Lampung Berlian Tihang dan Bupati Lampung Barat Mukhlis  Basri dengan membawa dukungan 25,42 persen suara hasil Pemilu 2009 dari  PDIP, PPP, dan PKB, serta lima nonparlemen, yakni Partai Pelopor, PKPI,  PPI, PPPI, dan PKBIB.  
    Kemudian pasangan Ketua DPD I Partai  Golkar Lampung M. Alzier Dianis Thabranie dan Wali Kota Metro Lukman  Hakim. Pasangan ini diusung Partai Golkar dan Partai Hanura dengan  jumlah dukungan 17,04 persen. 
Lalu, pasangan Ketua DPD Partai  Demokrat (PD) Lampung M. Ridho Ficardo dan Bupati Tuba Barat Bachtiar  Basri membawa koalisi parpol sebesar jumlah dukungan 37,66 persen. Yaitu  dari PD, PKS, PKPB, dan PDK. Kemudian Partai Buruh, PMB, PDS, PIS,  Partai Karya Perjuangan, Partai Barnas, PPPI, Partai RepublikaN, PPI,  PBB, PKDI, dan PKNU.
    Sedangkan pasangan Wali Kota  Bandarlampung Herman H.N. dan pengusaha Zainudin Hasan membawa koalisi  Partai Amanat Nasional (PAN) bersama parpol nonparlemen dengan jumlah  dukungan 20,84 persen. 
Parpol guram, yakni PBR, PKNU, Partai  Kedaulatan, Partai Karya Perjuangan, PPRN, PNBKI, PNI Marhaenisme,  Partai Pelopor, PKBIB, PKDI, PPI, PPN, PDP, PIS, Partai Patriot, Partai  RepublikaN, PMB, PSI, Partai Buruh, Partai Merdeka, dan Partai Barnas.
Terkait  dukungan parpol nonparlemen, Ketua KPU Lampung Nanang Trenggono  mengatakan, memang ada sejumlah parpol memberikan dukungannya kepada  lebih dari satu pasangan calon.  ’’Ada beberapa, tapi saya nggak hafal.  Memang parpol yang non-DPRD,’’ kata Nanang. 
Dukungan ganda ini, kata dia, akan menjadi salah satu yang diverifikasi mulai hari ini (29/6) hingga 6 Juni 2013.
     Dari reportase koran ini, dukungan ganda parpol, antara lain, terjadi  pada parpol terhadap calon Berlian–Mukhlis, Ridho–Bachtiar, dan Herman  H.N.–Zainudin. Herman H.N. pun siap diverifikasi.  ’’Dukungan saya asli,  boleh dicek,’’ ungkapnya. (dna/p6/c2/ary)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
MEMPERTAHANKAN KEDALAMAN MAKNA PANCASILA
kETIDAKSUKAANMegawati pada saat Menjadi Presiden untuk memperingati Hari Kesaktian Pancasila setelah berhasil mengatasi pemberotakan Berda...
- 
Haryo Sengkuni adalah tokoh sentral dalam alur cerita pewayangan. Tanpa kehadiran sang patih ini cerita wayang menjadi hambar. Tiada intr...
 - 
LAMPUNG TERBAGI DELAPAN DAPIL Dapil Lampung (Final). 1. Dapil I Kota Bandar Lampung 2. Dapil II Kabupaten Lampung Selatan 3. Dapil II...
 - 
Wajar bila Kementerian Agama merasa terusik dengan surat edaran Kemendagri yang melarang penggunaan APBD bagi madrasah madrasah, dengan alas...
 

Tidak ada komentar:
Posting Komentar